26 March 2024

Mengenal Ning Meu dengan Seabrek Kegiatannya


Holaa..

Berbicara mengenai suatu komunitas, tentunya tak akan ada habisnya. Terlebih lagi apa aja kegiatannya. Wuihh, bermanfaat semua. Salah satunya dengan adanya Arisan Blog di Komunitas Baca Buku Yuks. Sebuah komunitas yang menyukai buku dan mencoba mereviewnya di blog. Nah, baru-baru ini, kami mengadakan arisan blog dengan harapan dan tujuan untuk mengenal masing-masing anggota Baca Buku Yuks yang ada di dalam grup WA. 

Nah, berhubung bulan Maret ini, yang beruntung adalah Ning Meu, so aku berhasil buat mengajak ngobrol kak Ning Meu via chat WA. Mau tahu apa saja obrolan kita berdua?
 
Hai, kak ning.. Apa kabarnya? Boleh ngobrol sebentar yaa..

Hai juga, kak Asri. Alhamdulillah sehat. Boleh-boleh.. Silahkan..

Apa kesibukan kak ning selain menjadi blogger? Bagaimana cara kak ning membagi waktu antara ngeblog, profesi ning, suami dan keluarga?

Kalau ditanya profesi, asli nye ibu rmh tangga aja, itu kesibukan utama, untuk mencari sampingan aq bisa dibilang menggeluti dunia crafting, im a bag maker, tukang bikin tas. Tapi namanya juga pekerjaan sampingan ya hasilnya juga sampingan. Sesuatu yg tidak begitu di seriusin untuk fokus.

Jujur kesibukan utama sbg IRT benar2 menyita waktu, sedangkan untuk berkarya di bidang bag maker butuh  fokus waktu yang tetap juga, sama seperti kerja kantoran. Tidak bisa disambil-sambil. Sekali ke distract maka ambyar semua prosesnya.

Maka dari itu
Aku mikir kira-kira kerjaan apa yg bener-bener bisa dikerjakan dengan ringkas,  ga banyak menggunakan perkakas tempur dan bisa bersambung di lain waktu jika ada gangguan mendadak semisal si kecil pup dan butuh perhatian.

Yup, menulis. Explore isi kepala dengan bumbu imajinasi dan visi kedepan.

Serius, cita-citaku adalah menerbitkan sebuah novel. Dan dalam prosesnya untuk melemaskan jari jemari serta sel-sel imajinasi di otak maka aku memilih aktif dulu di blog.
 
Menurut kak ning sendiri ngeblog itu untuk sharing atau materi? Kalau sharing apa alasannya, kalau materi apa alasannya?

Jika ditanya mengapa menggeluti dunia blog tentu saja jawabannya cuan. Walau masih meraba kemana arahnya hingga bisa berpenghasilan disini, poin pentingnya dengan blog aku merasa punya sarana untuk melatih insting kepenulisan, dan harapannya akan meninggalkan bentuk investasi berupa beberapa artikel sembari mematangkan naskah calon novel perdanaku

Deskripsikan diri kak ning secara pribadi yaa.. boleh komplit kok..

Aku orangnya ga begitu berani sama tantangan, tapi suka penasaran akan sesuatu hal yg menarik saat itu. Suka berada di lingkungan baru, suasana baru, tempat baru.
Bertentangan dengan yg ga suka tantangan tadi ya, hehe. Yah begitulah intinya aku terlalu suka berada di zona nyaman. Jadi jikapun melakukan kesalahan atau tiba-tiba mengalami letupan-letupan kecil berupa konflik ini itu aku suka melalui jalan damai, sangat mampu menurunkan ego untuk mengurai permasalahan demi solusi yg tentu saja menang-menang *win win solution 😁*

Tampilan blog Ning Meu 
 
***
 
Bagaimana dengan obrolan aku bareng kak Ning Meu? Seru dan menyenangkan sekali kan? Nggak nyangka lho, walaupun satu grup WA, kadang sering curhat-curhat juga, tapi belum banyak yang aku kenal dari kak Ning. It's so nice to knowing you, kak Ning.
 
Kamu bisa mengikuti keseharian kak Ning Meu di Blog Ning Meu.
Be First to Post Comment !
Post a Comment

Tulis komentarmu dengan bahasa yang sopan dan tinggalkan Nama/URL yaa, biar bisa langsung saya BW :)

Custom Post Signature

Custom Post  Signature