Image Slider

12 December 2023

Komentar di Blog itu Gimana sih?



Holaaa..

Ada yang pernah baca TL di sosmed saya yang lain? Aku share sedikit disini yaa.. Mohon maaf kalau tulisanku ini mengganggu dan mungkin kalian yang baca nggak berkenan buat baca, boleh kok kalau mau block atau unfriend atau unfolllow atau remove aku dari daftar pertemanan kalian..

Menulis suatu tulisan itu tujuannya untuk apa sih? Sharing kan? Memberi informasi, pengetahuan, ilmu buat mereka semua kan? Mereka disini, siapa? Pembaca tentu saja. Kemudian, jika someday, tulisan tersebut di kritik demi agar tulisan tersebut menjadi lebih layak untuk dibaca, kenapa harus protes? Kenapa kemudian dihapus dan di blokir?

Kritikan sepedas apapun, itu juga demi kalian kan yang menulis suatu tulisan, tapi, sebaiknya gunakanlah bahasa yang sopan dan santun. Balikkan ke diri kita, kalau kita dikritik seperti itu bagaimana, dengan bahasa yang nggak baik. Terimakah kalian? Pastinya nggak kan? Sakit hati? Tentu aja, bukan?
11 December 2023

Hobi Menjadi Rejeki



Holaaa..

Aku datang lagi. Kali ini di rubrik #CeritaAsri. Mau nulis tentang hobi yang akhirnya menjadi ladang rejeki. Ini hasil dari dapat idenya pas lagi makan. Udah lama kan yaa rubrik #CeritaAsri nggak tayang di blog ini. Mohon dimaklumi, baru sibuk di toko buku online.

By the way, mungkin udah banyak yang menulis tentang tema ini. Tapi, aku mau nulis menurut kacamataku yaa. Nggak bakalan berat-berat kok bahasannya. Lagi males bahas yang berat-berat. Efek kepala mumet sendiri.

Seberapa banyak disini yang sudah menjadikan hobinya sebagai ladang rejekinya. Mungkin bisa dilihat dari beberapa teman blogger yang memang sudah menjadikan hobinya sebagai ladang rejekinya. Seperti misalnya, travel blogger yang hobinya jalan-jalan, nggak sekedar jalan-jalan aja, mereka juga menjadikan hobinya sebagai ladang rejeki mereka. Mereview tempat wisata yang mereka kunjungi, menarik minat beberapa pihak, dan meminta mereka untuk mereview salah satu tempat di satu daerah, mendapatkan rejeki yang tak terduga sama sekali kan? Atau mungkin beauty blogger. Suka mereview make up, menjadikan mereka mendapatkan rejeki juga lho.

Kemudian ada juga yang suka memasak, menjadikan hobinya sebagai ladang rejekinya juga. Ada banyak sebetulnya hobi yang akhirnya dijadikan profesi sebagai pencarian rejekinya. Kalau kali ini, aku mau bahas tentang hobiku yaa. Gantian. Hehe..

Tentunya yang sudah follow akun IG personalku pasti udah tahu apa aja hobiku. Yup, aku suka banget sama yang namanya membaca buku, makan dan sepatu. Dari ketiga hobiku ini, aku memperoleh rejeki dari buku, alhamdulillah. Bukan berarti rejeki dari blog ini nggak ada yaa. Alhamdulillah masih tetap ada. Terima kasih banyak yang sudah memberikan rejeki untuk blog ini.
10 December 2023

Manfaat Ngeblog Apa Sih?



Holaa..

Lama tak berjumpa dan menulis disini. Kesibukan di dunia nyata benar-benar full. Tapi, tenang, tetap makan kok. Nggak lupa kalau untuk yang satu itu. Yeayy! Kali ini aku datang lagi. Enaknya kali ini nulis apa yaaa. Ehm, nulis tentang manfaat ngeblog aja yaaa.

Menurut aku nih, banyak banget lho manfaat yang bisa kita dapatkan dari ngeblog atau menuliskan berbagai hal yang positif di blog. Selain blog itu sebagai sarana informasi untuk semua orang, kita juga bisa sharing mengenai berbagai hal kepada teman-teman kita yang tersebar di mana-mana. 
 
09 December 2023

Branding Nama di Sosmed itu Perlu Nggak Sih?



Holaaa..
 

Aku datang lagi di hari Jumat ini. Jangan tanyakan kapan rubrik di blog ini akan tayang, karena bener-bener belum tahu kapan tayangnya. #CeritaAsri ini sebenarnya awalnya aku jadikan semacam hashtag di twitter sih tiap kali curcol soal sosmed atau apapun itu. Dan berpikirlah kenapa nggak dijadiin rubrik aja di blog. Kan lebih enak tuh nulisnya, panjang x lebar. Nah, kalau nanya, tiap hari apaan #CeritaAsri tayang, jawabannya tayangnya suka-suka. Tergantung ada ide atau nggak buat nulis artikel di sini.
 

Jadi, kali ini aku bakalan nulis tentang Branding. Dapat idenya tiba-tiba aja, habis baca ulasan tentang aku di blognya kak Sandrine. Kalian udah baca? 
 

By the way, sebenarnya di dalam dunia sosmed, branding itu perlu nggak sih? Ehm, sebelumnya aku nulis mengenai branding ini sebatas yang aku tahu aja yaaa. Jadi, nggak berat-berat deh bahasannya. 

Custom Post Signature

Custom Post  Signature