Image Slider

27 May 2015

Mengenang 27 Mei 2006


Holaa.. Hari apakah ini? Yup, hari Rabu. Tanggal berapa? 27 Mei 2015. Tepat 9 tahun yang lalu (kalau salah, mohon koreksinya yaa), gempa bumi berkekuatan 5,8 SR mengguncang kota pelajar, Yogyakarta. Nggak ada yang menyangka. Semua berpusat saat itu Gunung Merapi mau meletus. Dan tidak pernah mengira kalau ternyata pusat gempanya ada di daerah selatan. Melihat dengan mata kepala sendiri tembok tetangga depan rumah roboh. Kemudian beberapa saat setelah guncangan tak terasa, nekat keliling ring road selatan naik motor untuk melihat keadaan. Hanya takbir, tahmid, tasbih yang terucap saat itu. Ternyata keadaan sekitar jauh lebih dan lebih, can't describe. Baru sadar kalau daerah selatan hampir sebagian besar bangunan roboh adalah saat kami sekeluarga pergi dari rumah menuju kemana saja karena mendengar berita tsunami datang. Tanpa pikir panjang, hanya HP, dompet, dan tak lupa kucing juga dibawa serta, kami pergi. Padahal kalau dipikir-pikir, antara air dan kecepatan kendaraan bermotor pasti lebih cepat air kan ya? 
26 May 2015

Perlu Nggak Sih Sebenarnya Punya Kartu Berbagai Merchant?


Holaaaa.. Selamat hari selasa..

Aku kembali lagi dengan secuil pertanyaan di Diary kali ini. Apakah itu? Aku pingin nanya nih sama pembaca blogku, "Perlu Nggak Sih Sebenarnya Punya Kartu Berbagai Merchant? dan Apa Saja Sih Manfaat yang Didapatkan?"

Kalau aku sih perlu banget yaaa.. Secara naluri sebagai wanita kadang timbul saat shopping atau perawatan (dalam setahun bisa dihitung pakai jari kemampuan shopping dan perawatan diri dalam hidupku). Jadi, tiap kali aku pergi belanja ke swalayan, pasti ada penawaran dari pramuniaga atau CS soal kartu member dari swalayan tersebut. Nanya dulu dong pastinya apa saja keuntungan yang akan didapatkan kalau bergabung menjadi member. Iya dong.. Iya kan pastinya? 

Nah, berhubung, aku ini wanita yang jarang banget shopping dan perawatan diri, jadi, aku cuma punya 9 kartu member dari berbagai merchant yang ada di kota Yogyakarta tercinta. Adakah yang punya lebih banyak dari aku? Ayo, tunjuk tangan, nggak usah malu *malu-malu kucing*

24 May 2015

Pencarian Calon Suami Dimulai


http://statis.dakwatuna.com/wp-content/uploads/2014/02/Arti-mimpi-Menikah-atau-kawin.jpg
sumber 



Selamat Hari Minggu!

Well, minggu yang cerah ceria hari ini. Nggak ada mendung sama sekali di kota pelajar tercinta ini. Panasnyaaa... *elap keringet*. 

Aku lagi pingin ngasih tahu sesuatu. Eh, boleh kan yaa? Semoga aja apa yang aku share ini bermanfaat dan siapa tahu ada yang tertarik kan yaaa. Aamiinn.
13 May 2015

Hobi Terwujud Nyata

 

Happy 13 of May..  Happy Wednesday.. 

Kenapa tiba-tiba nulis dengan judul seperti itu? Nggak ada apa-apa sih, cuma pingin share aja apa hobiku selama ini..ceilehhh.. Siapa tau lho, ada yang mau nawarin kerjaan. Secara aku lagi cari kerjaan juga. Adakah info mengenai lowongan pekerjaan di kota Yogyakarta ini? 

Mengenai hobiku sebenarnya nggak banyak kok. Seperti kebanyakan anak muda yang lain.. Berasa masih muda aja, padahal usia udah hampir kepala 3.. Yes, I'm still young.. And I feel it. Hobiku sebenarnya cuma membaca, menulis sama fotografi. Kalau masalah desain, jujur, aku nggak begitu ahli. Cuma tau cara pakai adobe photoshop ajah. Selebihnya nggak begitu tau. Tapi, aku mau belajar biar ahli. Siapa tau berguna kan buat ke depannya? Who knows kan?

Custom Post Signature

Custom Post  Signature